SELAMAT DATANG DI BLOG GALIH

Laman

Rabu, 18 Maret 2015

Purnawirawan AU AS Bantah Tuduhan Mencoba Bergabung ISIS


Tairod Nathan Webster Pugh

Tairod Nathan Webster Pugh merupakan warga negara AS, lahir dan besar di AS


Seorang purnawirawan Angkatan Udara AS yang dituduh berupaya untuk bergabung dengan militan Negara Islam ISIS hadir di pengadilan di New York dan membantah seluruh dakwaan.

Tairod Nathan Webster Pugh, mantan mekanik pesawat berusia 47 tahun dari New Jersey, hanya berbicara langsung tatkala mengulangi penyebutan namanya kepada hakim.

Sedangkan selama persidangan berlangsung, pembelaan disampaikan oleh kuasa hukumnya, Michael K Schneider.

Pugh didakwa berupaya memberikan dukungan materi terhadap sebuah kelompok teroris dan menghambat penegakkan hukum.

Dokumen pengadilan menyebutkan, Pugh dihentikan di sebuah bandara di Turki pada Januari lalu, dengan sebuah laptop yang memuat informasi detail tentang pedoman menyebrang ke perbatasan ke Suriah dan video jihadis.

Sebuah surat yang diduga ditulis oleh Pugh untuk seorang perempuan yang diyakini sebagai istrinya, menyebutkan :"Saya akan menggunakan bakat dan kemampuan saya yang diberikan oleh Allah untuk mendirikan dan mempertahankan Negara Islam."

Jaksa mengatakan Pugh merupakan warga negara Amerika yang lahir dan besar di AS.

Menurut sebuah pernyataan dari kantor jaksa di New York, Pugh pernah menjadi seorang ahli elektronik dan mekanik di Angkatan Udara AS.

Setelah meninggalkan militer, dia bekerja dengan keahlian itu di sejumlah perusahaan di AS dan Timur Tengah.

Hakim Nicholas Garaufis telah menetapkan jadwal sidang lanjutan untuk mengkaji bukti dan membahas pembelaan.

Sumber :  http://news.detik.com/read/2015/03/19/101207/2863307/934/purnawirawan-au-as-bantah-tuduhan-mencoba-bergabung-isis?n991102605